Kapolda Banten Siapkan Lapangan Untuk Latihan Atlet Disabilitas, Jari 98 : Memang Jempolan

Berita Utama23,349 views

BANTEN – Ketua Bidang Komunikasi Politik Jaringan Aktivis Reformasi Indonesia (JARI 98) Apdan Nanung mengapresiasi atas bantuan Kapolda Banten Irjen Pol Rufy Heriyanto Adi Nugroho yang telah memberikan lapangan tenis Polda Banten untuk latihan para Atlet Paralympic penyandang disabilitas.

“Penghargaan luar biasa kepada Kapolda Banten atas darma baktinya membantu atlet paralympic penyandang disabilitas yang akan berjuang,” tegas Apdan, hari ini.

Kata dia, tentunya masyarakat Indonesia juga ikut mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Banten yang telah mengizinkan para atlet paralympic penyandang disabilitas kursi roda untuk memakai lapangan tenis Polda Banten untuk berlatih. Dan latihan tersebut guna persiapan Pekan Paralympic Nasional pada November 2021.

“Semoga kebaikan Bapak Kapolda Banten dibalas Allah SWT. Selalu diberikan kesehatan, kesuksesan, kemuliaan dan dijjabah dalam setiap keinginannya,” ujarnya.

Menurut dia, di tengah Pandemi Covid-19 langkah positif Kapolda Banten patut dicontoh yang telah mensupport atlet disabitas berpestasi.

“Semoga para atlet bisa berjuang mencetak prestasi,” pungkasnya.

Komentar