Kompetisi Dayung Tingkat Nasional Warnai Festival Cisadane 2019

Berita Utama, Headline145,124 views

TANGERANG, Berkeadilan.com – Masih dalam suasana kemeriahan Festival Cisadane 2019, sejumlah peserta kompetisi pada olahraga air yakni peserta lomba dayung kayak dan kano tingkat nasional kembali mewarnai rangkaian event yang digelar di Bantaran Sungai Cisadane, Kota Tangerang.

Open turnamen dayung ini diikuti oleh 28 peserta dari berbagai daerah di tanah air diantaranya, Kalimantan Selatan, Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, Banten dan sejumlah Club Dayung di Pulau Jawa.

Ketua Bidang Prestasi PB Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI Kota Tangerang Achmad Faisal mengapresiasi kemampuan atlet dayung yang setiap tahunnya terus menunjukan kebolehan di arena lomba. Pasalnya, selain sebagai ajang kompetisi, lomba dayung kano dan kayak tersebut menjadi tolak ukur bagi perkembangan kemampuan atlet dayung.

SOT: Kabid Preatasi PB Podsi Kotang.

“Kami sangat mengapresiasi semangat dari para atlet yang ikut serta dalam kompetisi tahun ini mulai dari babak penyisihan, babak ulang sampai ke semifinal dan kejuaraan,” katanya pada kegiatan Lomba Dayung Tingkat Nasional di Kota Tangerang, Selasa (30/7).

Dikatakanya, ajang yang digelar setiap tahunnya ini menjadi momentum bagi Podsi Kota Tangerang dan Banten dalam membangun prestise, prestasi sekaligus pembinaan bagi atlet internal Cabor Dayung Banten.

“Untuk menunjang perlombaan, kedepannya semoga bisa menambah fasilitas lomba seperti dayung sehingga animo peserta lomba bisa tambah meriah,” ujarnya.

Sementara itu, Peserta Lomba Dayung asal Tangerang Selatan Ali Adam dan Reski mengungkapkan, tim dayungnya sering mengikuti ajang lomba di berbagai daerah. Untuk persiapan di Festival Cisadane, tidak tanggung-tanggung pasangan lomba dayung ini bisa latihan dua kali dalam sehari untuk mengasah kemampuannya.

SOT: Peserta Dayung (Ali dan Adam)

“Kita semaksimal mungkin tampil dengan penuh semangat agar juara lagi. Alhamdulillah, tahun kemarin juara kita bakal mempertahankannya,” tegasnya.

Ia berharap, melalui kompetisi dayung di Festival Cisadane bisa membuat atlet lebih maju dan bisa masuk ke timnas.

“Pokoknya semangat terus, harus optimis bisa meraih juara,” jelasnya.

Pada Cabor Dayung, Festival Cisadane juga menyuguhkan lomba dayung naga pada tingkat lokal, nasional dan internasional. Event Festival Cisadane 2019 akan berlangsung dari tanggal 26 Juli hingga 3 Agustus 2019. (Bantenhariini.id)

Komentar